Daftar Menu DAN TEMPAT Makanan lezat di surabaya
SATE AYAM
Sate Ayam yang enak dan belum ada tandingannya di surabaya ada di depan PDAM Ngagel, pojok Ngangel Tirto dekat SMPN 12 Surabaya, kalau mau mencicipi datang saja langsung ke lokasi, jangan sampai lebih dari jam 7, bisa nggak kebagian satea ayamnya, begitu buka jam 5 sudah langsung diserbu habis.
NASI BEBEK dan AYAM GORENG
Di seputaran Ngagel-Bratang sampai Barata Jaya terdapat banyak penjual Nasi Bebek dan Ayam Goreng, tapi soal rasa coba saja nasi bebek di barata jaya, depan warnet dekat kalisumo, walaupun hanya kaki lima rasa lezatnya masih tak terkalahkan oleh penjual nasi bebek disekitarnya, rasanya gurih, nikmat, sambalnya pedas dan lalapannya segar.
Pilihan lainnya untuk nasi bebek ini coba saja di depan PDAM Ngagel, juga tepatnya persis di depan penjual sate ayam, lewat SMP Negeri 12 Ngagel Kebonsari dekat Ngagel Tirto, Jagir Wonokromo.
Untuk Ayam Goreng yang empuk dan nikmat bisa anda datang langsung ke Ayam Goreng Gringging, ayamnya empuk dan gurih, lebih nikmat disertai dengan lalapan petai, ayam Goreng Gringging ini berlokasi di dekat Aloha, Jalan Ahmad Yani Gedangan, lokasi lainnya ada di sekitar Tropodo, Tambak Sawah.
PANGSIT MIE
Pangsit Mie Ayam yang lezat tentu saja di kebon bibit Manyar Surabaya, mampir saja di depot pangsit mie ayam 'NAIN', pelayanan cepat, rasa lezat.
CHINESE FOOD
Cap Jay paling lezat masih dipegang resto APENG jalan kedungdoro pojok jalan menuju pasar kembang, rasa jamur dan cumi yang empuk dan kenyal menambah citarasa yang tak ada bandingnya.
Pilihan lain untuk Cap Jay ini bisa anda datangi resto Mie Tokyo jalan Nginden dekat terminal bratang.
CAH SAYUR
Cah Brokoli Sapi yang paling lezat, anda datang saja ke jalan Tidar Surabaya, penjual Nasi UDUK dekat Blauran.
Cah kangkung dan cah Kailan yang lezat bisa dinikmati langsung di restoran Ayam Bakar Cianjur, jalan Sulawesi surabaya atau di jalan veteran gresik.
GURAMI BAKAR
Gurami Bakar paling lezat bisa anda dapatkan lagi-lagi di sekitar bratang-ngagel, depot AA gurami bakar dengan sambal tomat, dengan citarasa khas masakan kalimantan tanpa bau amis.
Gurami Pesmol dengan sayur bumbu kuning dengan taburan bawang merah dan lombok pedas menambah selera makan, gurami pesmol bisa anda nikmati paling lezat di Ayam Bakar Cianjur jalan Veteran Gresik, Taman Pinang Sidoarjo, jalan sulawesi surabaya.
GULE KAMBING
Gule kambing paling lezat bisa anda nikmati di pojok pasar pucang depan lapangan, daging dimasak empuk dan bumbunya meresap, juga menjual sate kambing.
Pilihan lainnya anda bisa menuju ke jalan dharmahusada arah galaxi mall berdampingan dengan jumbo juice surabaya, aneka ramuan juice, disana anda akan menjumpai gule kambing sumsum, nikmatnya sumsum tulang kambing menambah stamina.
BAKSO SAPI
Bakso Jagalan 87 di jalan jagalan surabaya buka hanya di malam hari.
Bakso Pak Koes di jalan Ambengan surabaya, depan gereja.
Bakso Iga Sapi di kawasan Ahmad Yani dan Ngagel depan Supermarket BILKA, lengkap dengan iga gorengnya.
Bakso Gun, anda bisa datang langsung di sinar fontana/Marina jalan margorejo, tinggal pilih sendiri, ambil sendiri lebih memuaskan selera makan anda.
SOTO MADURA
Soto madura Tampak siring surabaya, dekat dengan delta plaza, lewat viaduk delta gubeng turun langsung belok kiri menuju ke arah ambengan, tepat di pojok dekat depo KA anda bisa menemukan tempatnya.
Soto madura wawan, jalan HR Muhamad surabaya, nginden raya, cito mall.
Soto madura, soto bengawan, tempatnya di jalan bengawan darmokali surabaya, jalan ngagel madya.
SOP BUNTUT
Sop buntut goreng yang lezat bisa anda nikmati di restoran Taman Handayani jalan jemursari surabaya atau di jalan kertajaya menuju ke viaduk jalan sulawesi.
sop buntut yang nikmat dengan porsi jumbo juga bisa anda nikmati bila anda menuju ke arah porong sidoarjo, sebelum menikmati pemandangan lumpur lapindo di tanggulangin anda bisa mampir di depot ini, tepatnya di depan POM Bensin arah sidoarjo-porong, setelah candi, sebelum pasar tanggulangin
RUJAK CINGUR
Bila anda sedang dalam perjalanan menuju porong atau mampir di tanggulangin untuk berbelanja tas dan kopor, mampir saja di deretan warung rujak cingur, lokasi setelah turun jembatan penyeberangan tol tas tanggulangin.
Atau kalau nggak mau repot mampir saja di cito mall lanta3 food court, anda bisa menikmati rujak cingur khas surabaya.
RAWON
Rawon setan, masih menempati rangking teratas dalam urusan rawon, terletak di jalan embong malang surabaya depan hotel JW Marriot.
MENU STANDAR
Menu makanan standar dapur rumah tangga bisa anda coba di warung cak pri, jalan ngagel rejo utara pojok ngagel rejo gang 3, disana anda bisa menikmati rawon, kare ayam, sayur bening, empal goreng, sayur asem, sayur sop, nasi campur dengan harga murah mendapat citarasa makanan berkualitas menggugah selera makan.
Selamat menikmati
Diposting oleh
Kampoeng Ilmu
Category:
Rekreasi
0
komentar
Search This Blog
Blog Archive
-
▼
2010
(83)
-
▼
Agustus
(82)
- 9 September - Sang Pencerah Tayang Di Bioskop
- Metode Penentuan Arah Kiblat Telah Termuat dalam P...
- Film Sang Pencerah Tayang Mulai 9 September
- Siswi SD Muhammadiyah Pucang Raih Medali Emas Di K...
- Kelahiran Manusia Di Bumi
- Angin Awal Pembentukan Hujan
- Proses Pembentukan Hujan
- Proses Pembentukan Awan Hujan
- Manfaat Air Susu Ibu Bagi Bayi
- Lapisan Lapisan Atmosfer Dalam AlQur'an
- Ketepatan Ukuran Bumi Untuk Kehidupan
- Teori Waktu Menurut Albert Einstein
- Sejarah Handphone Pertama Di Dunia Seberat 2Kg
- Mengungkap Misteri Segitiga Masalembo Di Indonesia
- Teori Proses Pembentukan Bumi
- Pembunuh Elektron Muncul Saat Badai Matahari
- Matahari Terbit Dari Barat Dari Segi Ilmiah
- Ketika Badai Matahari
- Misteri Candi Borobudur
- Bukti Bahwa Planet Bumi Hidup dan Bernafas
- Perkiraan Jika Bumi Berhenti Berputar
- Lagi, penemuan planet baru yang diharapkan bisa ...
- Misteri Hujan Berwarna Merah Di India
- Cara Mengaktifkan Otak Tengah (Mid Brain)
- Hard Disc Online 4shared
- Foto Terbaru Matahari Yang Sangat Dekat Diambil NASA
- Tsunami Matahari Ancam Bumi
- Ditemukan Bayi Matahari Baru Di Tata Surya Kita
- Kepribadian : Sanguinis, Melankoli, Koleris, Phleg...
- Matematika Kehidupan = Kesetimbangan Hidup
- Matematika Itu Indah
- Bilangan pun bisa narsis
- Misteri Dan Keunikan Angka 9
- HIMPUNAN
- Menu Makanan Di Surabaya
- Jalan Menuju Suramadu
- Tempat Wisata Di Surabaya
- Rokok Elektronik Bukan Terapi Pengganti Nikotin
- 8 Kecantikan Seorang Muslimah
- Berlakulah Seperti Air
- Ramadhan Dan Keutamaannya
- Menyingkap 1001 Hikmah Shalat Subuh
- Do'a Untuk Sahabat
- Wanita Agar Engkau Bahagia
- Definisi Haidh dan Waktunya
- Apakah Kamu Mencintai Seperti ini?
- Belajar Cinta Dengan IlmuNya
- Untuknya...
- Tentang Cinta
- Tentang Cinta
- Aku Mencintaimu Karena Allah
- Penemu Angka Nol
- Pacaran Menurut Islam
- Antara Tarawih, Tahajjud, dan Witir
- Keutamaan Shalat Dhuha
- Fatwa Tentang Sholat Disertai Terjemah Bacaannya
- Hukum Mengucapkan Selamat Pagi dalam Islam
- Penemuan Gunung Api Raksasa di Pantai Sumatera05/3...
- Ramalan Dunia Dari 2020 - 5079
- Suku Maya Membantah Kiamat 2012
- Banyak fakta-fakta sejarah yang sengaja disembu...
- Kapal Yang Karam 50 Tahun Lalu Ditemukan Di Kutub
- Lorong Waktu Yang Menggemparkan
- Membuat Program Faktorial Dengan Rekursif
- Membuat Program Buble Sort, Insertion Sort dan Sel...
- Membuat Data Gaji Pegawai Menggunakan C++ Struct
- 20 Manfaat Puasa Bagi Kesehatan
- Mahasiswa baru rawan IPK NASAKOM (Nasib satu koma)
- Bukti Matahari Pernah Berhenti beredar
- Ternyata Palestina Telah Dihapus Dari Peta Dunia
- Keanehan Yang Terjadi Saat Perang Gaza
- 9 Fakta Kuning Telur
- Manusia Anti Gravitasi + Video
- Mengapa nafas kita bau saat bangun tidur?
- 10 Cara Mengendalikan Nafsu Makan
- 10 Masjid Termegah Di Dunia
- Foto - Foto Terbaik Di Dunia Part I
- Misteri Ka'bah
- Program Pengelolaan Data Mahasiswa dengan mengguna...
- Tanpa judul
- Kisah ajaib seputar matematika
- Macromedia Flash
-
▼
Agustus
(82)
You can replace this text by going to "Layout" and then "Page Elements" section. Edit " About "
choiriyah fitriani amiliyah. Diberdayakan oleh Blogger.
0 komentar:
Posting Komentar