Kita
pasti sudah sering mendengar istilah algoritma. Tapi, tahukah siapa
penemunya? Bisa jadi kita menduga orang tersebut dari dunia Barat.
Padahal, ia adalah seorang ilmuwan muslim yang bernama Al Khawarizmi.
Nama lengkapnya adalah Abu Ja’far Muhammad bin Musa al-Khawarizmi.
Lahir di Khawarizmi, Uzbeikistan, pada 194 H/780 M. Kepandaian dan
kecerdasannya mengantarkannya masuk ke lingkungan Dar al-Hukama (Rumah
Kebijaksanaan), sebuah lembaga penelitian dan pengembangan ilmu
pengetahuan yang didirikan oleh Ma’mun Ar-Rasyid, seorang khalifah
Abbasiyah yang terkenal.
Dalam kamus besar bahasa Indonesia, algoritma berarti prosedur
sistematis untuk memecahkan masalah matematis dalam langkah-langkah
terbatas. Nama itu berasal dari nama julukan al-Khawarizmi. Karya
Aljabarnya yang paling monumental berjudul al-Mukhtasar fi Hisab al-Jabr
wal-Muqabalah (Ringkasan Perhitungan Aljabar dan Perbandingan). Dalam
buku itu diuraikan pengertian-pengertian geometris. Ia juga
menyumbangkan teorema segitiga sama kaki yang tepat, perhitungan tinggi
serta luas segitiga, dan luas jajaran genjang serta lingkaran. Dengan
demikian, dalam beberapa hal al-Khawarizmi telah membuat aljabar menjadi
ilmu eksak.
Dalam bukunya, al-Khawarizmi memperkenalkan kepada dunia ilmu
pengetahuan angka 0 (nol) yang dalam bahasa Arab disebut sifr. Sebelum
al-Khawarizmi memperkenalkan angka nol, para ilmuwan mempergunakan
abakus, semacam daftar yang menunjukkan satuan, puluhan, ratusan,
ribuan, dan seterusnya, untuk menjaga agar setiap angka tidak saling
tertukar dari tempat yang telah ditentukan dalam hitungan.
Akan tetapi, hitungan seperti itu tidak mendapat sambutan dari
kalangan ilmuwan Barat ketika itu, dan mereka lebih tertarik untuk
mempergunakan raqam al-binji (daftar angka Arab, termasuk angka nol),
hasil penemuan al-Khawarizmi. Dengan demikian, angka nol baru dikenal
dan dipergunakan orang Barat sekitar 250 tahun setelah ditemukan
al-Khawarizmi. Dari beberapa bukunya, al-Khawarizmi mewariskan beberapa
istilah matematika yang masih banyak dipergunakan hingga kini. Seperti
sinus, kosinus, tangen dan kotangen.
Karya-karya al-Khawarizmi di bidang matematika sebenarnya banyak
mengacu pada tulisan mengenai aljabar yang disusun oleh Diophantus (250
SM) dari Yunani. Namun, dalam meneliti buku-buku aljabar tersebut,
al-Khawarizmi menemukan beberapa kesalahan dan permasalahan yang masih
kabur. Kesalahan dan permasalahan itu diperbaiki, dijelaskan, dan
dikembangkan oleh al-Khawarizmi dalam karya-karya aljabarnya. Oleh sebab
itu, tidaklah mengherankan apabila ia dijuluki ”Bapak Aljabar.”
Bahkan, menurut Gandz, matematikawan Barat dalam bukunya The Source of al-Khawarizmi’s Algebra,
al-Khawarizmi lebih berhak mendapat julukan “Bapak Aljabar”
dibandingkan dengan Diophantus, karena dialah orang pertama yang
mengajarkan aljabar dalam bentuk elementer serta menerapkannya dalam
hal-hal yang berkaitan dengannya.
Al-Khawarizmi meninggal pada 262
H/846 M di Baghdad. Setelah al-Khawarizmi meninggal, keberadaan karyanya beralih kepada
komunitas Islam. Yaitu, bagaimana cara menjabarkan bilangan dalam sebuah
metode perhitungan, termasuk dalam bilangan pecahan; suatu penghitungan
Aljabar yang merupakan warisan untuk menyelesaikan persoalan
perhitungan dan rumusan yang lebih akurat dari yang pernah ada
sebelumnya.
Di dunia Barat, Ilmu Matematika lebih banyak dipengaruhi oleh karya
al-Khawarizmi dibanding karya para penulis pada Abad Pertengahan.
Masyarakat modern saat ini berutang budi kepada al-Khawarizmi dalam hal
penggunaan bilangan Arab. Notasi penempatan bilangan dengan basis 10,
penggunaan bilangan irasional dan diperkenalkannya konsep Aljabar
modern, membuatnya layak menjadi figur penting dalam bidang Matematika
dan revolusi perhitungan di Abad Pertengahan di daratan Eropa. Dengan
penyatuan Matematika Yunani, Hindu dan mungkin Babilonia, teks Aljabar
merupakan salah satu karya Islam di dunia Internasional.
Search This Blog
Blog Archive
-
▼
2010
(83)
-
▼
Agustus
(82)
- 9 September - Sang Pencerah Tayang Di Bioskop
- Metode Penentuan Arah Kiblat Telah Termuat dalam P...
- Film Sang Pencerah Tayang Mulai 9 September
- Siswi SD Muhammadiyah Pucang Raih Medali Emas Di K...
- Kelahiran Manusia Di Bumi
- Angin Awal Pembentukan Hujan
- Proses Pembentukan Hujan
- Proses Pembentukan Awan Hujan
- Manfaat Air Susu Ibu Bagi Bayi
- Lapisan Lapisan Atmosfer Dalam AlQur'an
- Ketepatan Ukuran Bumi Untuk Kehidupan
- Teori Waktu Menurut Albert Einstein
- Sejarah Handphone Pertama Di Dunia Seberat 2Kg
- Mengungkap Misteri Segitiga Masalembo Di Indonesia
- Teori Proses Pembentukan Bumi
- Pembunuh Elektron Muncul Saat Badai Matahari
- Matahari Terbit Dari Barat Dari Segi Ilmiah
- Ketika Badai Matahari
- Misteri Candi Borobudur
- Bukti Bahwa Planet Bumi Hidup dan Bernafas
- Perkiraan Jika Bumi Berhenti Berputar
- Lagi, penemuan planet baru yang diharapkan bisa ...
- Misteri Hujan Berwarna Merah Di India
- Cara Mengaktifkan Otak Tengah (Mid Brain)
- Hard Disc Online 4shared
- Foto Terbaru Matahari Yang Sangat Dekat Diambil NASA
- Tsunami Matahari Ancam Bumi
- Ditemukan Bayi Matahari Baru Di Tata Surya Kita
- Kepribadian : Sanguinis, Melankoli, Koleris, Phleg...
- Matematika Kehidupan = Kesetimbangan Hidup
- Matematika Itu Indah
- Bilangan pun bisa narsis
- Misteri Dan Keunikan Angka 9
- HIMPUNAN
- Menu Makanan Di Surabaya
- Jalan Menuju Suramadu
- Tempat Wisata Di Surabaya
- Rokok Elektronik Bukan Terapi Pengganti Nikotin
- 8 Kecantikan Seorang Muslimah
- Berlakulah Seperti Air
- Ramadhan Dan Keutamaannya
- Menyingkap 1001 Hikmah Shalat Subuh
- Do'a Untuk Sahabat
- Wanita Agar Engkau Bahagia
- Definisi Haidh dan Waktunya
- Apakah Kamu Mencintai Seperti ini?
- Belajar Cinta Dengan IlmuNya
- Untuknya...
- Tentang Cinta
- Tentang Cinta
- Aku Mencintaimu Karena Allah
- Penemu Angka Nol
- Pacaran Menurut Islam
- Antara Tarawih, Tahajjud, dan Witir
- Keutamaan Shalat Dhuha
- Fatwa Tentang Sholat Disertai Terjemah Bacaannya
- Hukum Mengucapkan Selamat Pagi dalam Islam
- Penemuan Gunung Api Raksasa di Pantai Sumatera05/3...
- Ramalan Dunia Dari 2020 - 5079
- Suku Maya Membantah Kiamat 2012
- Banyak fakta-fakta sejarah yang sengaja disembu...
- Kapal Yang Karam 50 Tahun Lalu Ditemukan Di Kutub
- Lorong Waktu Yang Menggemparkan
- Membuat Program Faktorial Dengan Rekursif
- Membuat Program Buble Sort, Insertion Sort dan Sel...
- Membuat Data Gaji Pegawai Menggunakan C++ Struct
- 20 Manfaat Puasa Bagi Kesehatan
- Mahasiswa baru rawan IPK NASAKOM (Nasib satu koma)
- Bukti Matahari Pernah Berhenti beredar
- Ternyata Palestina Telah Dihapus Dari Peta Dunia
- Keanehan Yang Terjadi Saat Perang Gaza
- 9 Fakta Kuning Telur
- Manusia Anti Gravitasi + Video
- Mengapa nafas kita bau saat bangun tidur?
- 10 Cara Mengendalikan Nafsu Makan
- 10 Masjid Termegah Di Dunia
- Foto - Foto Terbaik Di Dunia Part I
- Misteri Ka'bah
- Program Pengelolaan Data Mahasiswa dengan mengguna...
- Tanpa judul
- Kisah ajaib seputar matematika
- Macromedia Flash
-
▼
Agustus
(82)
You can replace this text by going to "Layout" and then "Page Elements" section. Edit " About "
choiriyah fitriani amiliyah. Diberdayakan oleh Blogger.
0 komentar:
Posting Komentar